Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pariwisata

Warga “Kampung Turis” Kuta Mulai Divaksin

KUTA, BaliPolitika.Com- Vaksinasi di jantung pariwisata Bali, Kuta dan Kuta Selatan dimulai Kamis (7/4/2021) hari ini. Suntikan kekebalan terhadap virus SARS-CoV-2 ini menyusul vaksinasi di zona hijau Nusa Dua, Badung. Sebagai daerah penyangga, Kuta pun dibidik Pemkab Badung. Hal ini disampaikan Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa didampingi Kadis Kesehatan dr. I Nyoman Gunarta dan Kabag Humas Made Suardita di Rumah Jabatan Wakil Bupati Puspem Badung, Rabu (7/4/2021).

Vaksinasi fase kedua ini ungkapnya diprioritaskan untuk para pelaku pariwisata, petugas publik, dan lansia. Guna menyukseskan pelaksanaan agenda itu, Pemkab Badung melibatkan 56 tim dan ditargetkan tuntas sebelum hari raya Galungan. “Target kami sebelum Galungan sudah tuntas,” tegasnya.

Bebernya, di Kuta diterjunkan 26 tim dan Kuta Selatan 30 tim vaksinator. Seluruhnya merupakan kolaborasi vaksinator dari puskesmas, RS Mangusada, Fakultas Keperawatan dan Kedokteran Unud, Stikes Bina Usada, dan Stikes Mandiri Mumbul Nusa Dua. Menyasar sekitar 68 ribu warga: 51 ribu di wilayah Kuta dan 17 ribu di Kuta Selatan.

“Untuk wilayah Kuta Selatan menyasar desa di luar zona hijau yang meliputi Desa Ungasan, Kutuh, dan Pecatu. Sedangkan di Kuta meliputi 5 kelurahan, yakni Seminyak, Legian, Kuta, Tuban, dan Kedonganan,” ujarnya sembari berharap kerja sama dan sinergitas seluruh perangkat daerah terkait, yakni perbekel, lurah, kelian dinas, kepala lingkungan tempat vaksinasi.

“Kita harus selalu siap untuk bergerak dan mengimbau kepada masyarakat kalau vaksinasi akan dilaksanakan. Inilah yang harus kita skemakan bersama agar saat dilakukan vaksinasi tidak terjadi kesalahpahaman serta penumpukan saat vaksinasi,” katanya seraya mengharapkan kerjasama perbekel, lurah, kelian dinas dan kaling dalam menyiapkan tempat yang representatif untuk kelancaran vaksinasi.

Demi suksesnya vaksinasi, Suiasa mengatakan petugas data dan pencatat kesehatan sudah disiapkan. Demikian pula dengan jaringan internet. Sudah dikoordinasikan dengan Dinas Kominfo Badung agar jaringan internet di lokasi vaksinasi tersebut diperkuat dan diprioritaskan supaya pelaksanaan vaksin tertib dan lancar.

Tegasnya pencapaian zona hijau merupakan harapan semua pihak. Vaksinasi bagi masyarakat Kuta dan Kuta Selatan yang hidup di pusat pariwisata Bali akan membangkitkan kepercayaan diri masyarakat. “Apalagi dalam menyambut pembukaan pariwisata sesuai yang ditargetkan oleh Bapak Presiden,” tutup Suiasa. (bp)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!