Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Gaya Hidup

Viral Koi di Atas Penggorengan, Ini Komentar Netizen

Koi Termahal Seekor Rp 26 Miliar

DENPASAR, BaliPolitika.Com- Selalu ada berkah di balik setiap musibah. Hal ini yang tampak di Ibu Kota Jakarta. Saat banyak warga mengungsi karena debit air naik dan merendam sejumlah titik, ada juga warga yang justru bersuka cita. Melimpahnya air membuat sejumlah kolam meluap dan isi kolam tergerus arus. Entah karena ketidaktahuan atau sekadar membuat bahan lelucon, ikan-ikan koi (Cyprinus rubrofuscus) berakhir di atas penggorengan. Menyaksikan ikan super mahal yang bisa hidup 25-35 tahun itu dimasak, netizen pun gempar. Syukur-syukur yang di atas penggorengan bukan ikan koi jenis kohaku bernama S Legend yang terjual seharga Rp 26 miliar di Saki Fish Farm, Hirosima, Jepang ya?

Berikut komentar-komentar netizen Bali Politika merespons kejadian super nyeleneh itu. “Aji kude ngadep nasi men kene laukne (Berapa jual nasi kalau lauknya begini (ikan koi, red)? Tanya akun facebook Agus Oktariadi dengan menandai Tut Reges dan Alit Van Shelyn. Tut Reges menjawab, “Lauk sultan to bos (Lauk sultan itu, Bos),”. Dibalas balik oleh Agus Oktariadi dengan menambahkan emoticon tersenyum. “Anggon makan abulan to. (Pakai makan sebulan itu),”. Ditimpali Alit Van Shelyn dengan menyebut nominal 300 K per porsi.

“Tidak tega lihatnya. Hewan seindah itu jadi santapan,” tulis Yan Sudiarta menyisipkan emoticon mengelus dagu. Tak sedikit netizen yang mengaku sangat bersedih melihat pemandangan itu. “Menangis melihat ini,” tulis Predi Predi. “Oh My God,” tulis Dewa Wira Semara. Ada juga sejumlah netizen perempuan yang langsung mencolek pria terdekatnya yang diduga kuat adalah maniak koi sejati. Seperti yang dilakukan akun facebook Dayu Widiantari. Ia menandai Gus Hendra dan dijawab langsung dengan emoticon menangis.

Jika melihat jenis ikan di atas penggorengan tersebut, tentu netizen menaksir berapa kira-kira harga ikan hias bernasib naas tersebut. Berikut kami rangkum 10 koi dengan harga jual fantastis yang kemungkinan turunannya ada di dalam penggorengan. 1) Black Dragon (asal Momota Farm terjual Rp 2,9 miliar); 2) Dainichi Showa (harga termahal Rp 2,15 miliar. Harga jual per ekor Rp 100 juta); 3) Maruten Kohaku (harga termahal Rp 1,1 miliar); 4) Blue Showa (harga termahal Rp 700 juta rupiah); 5) Ginrin Showa; 6) Sansei Sanke (termahal Rp 100 juta); 7) Kohaku (harga termahal Rp 26 miliar); 8) Sanke (harga jual Rp 20 juta per ekor); 9) Bekko (harga jual Rp 10 juta per ekor); 10) Asogi (harga jual Rp 5 juta per ekor). (bp)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!