Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Event

Senam Zumba Buka Hari Pertama Denpasar Festival ke-16

Senam di Depan Kantor Bank BPD Bali, Jalan Gajah Mada, Denpasar

PEMBUKA FESTIVAL: Senam Zumba Meriahkan Hari Pertama Gelaran Denfest Ke-16

 

 

DENPASAR, Balipolitika.com- Senam zumba meriahkan gelaran hari pertama Denpasar Festival (Denfest) Ke-16 Tahun 2023, Jumat, 22 Desember 2023 pagi bertempat di depan Kantor Bank BPD Bali, Jalan Gajah Mada, Denpasar.

Senam zumba yang diinisiasi Bank BPD Bali Cabang Denpasar ini tampak dihadiri Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bali, Ny. drg. Ida Mahendra Jaya, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Denpasar Ny. Sagung Antari Jaya Negara, dan Ketua GOW Kota Denpasar Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa.

Kepala Bidang Dana dan Jasa Bank BPD Bali Cabang Denpasar, Wulandari Semadi menyatakan bahwa Bank BPD Bali menjadi sponsorship Denpasar Festival ke-16.

Selain senam Zumba, Bank BPD Bali juga menyelenggarakan beberapa acara lain, termasuk penampilan musik akustik pada malam harinya untuk menghibur pengunjung Denfest di areal kuliner.

Sebagai bagian dari event Denfest ke-16, Bank BPD Bali memberikan promo khusus untuk transaksi menggunakan Qris.

Melalui dompet digital Bali Pay, mereka menawarkan voucher senilai Rp15.000 untuk top up Rp50.000, dan voucher Rp30.000 untuk top up Rp100.000.

Wulandari menegaskan bahwa semua promo tersebut bertujuan memberikan manfaat bagi masyarakat.

Tidak hanya itu, Bank BPD Bali juga menyediakan beragam fasilitas untuk pengunjung Denfest ke-16, termasuk kamera 360, foto boot, dan game mini.

Mereka juga mengadakan kontes video untuk konten kreator, di mana pemenangnya akan mendapatkan saldo Bali Pay dari Bank BPD Bali.

“Bagi yang berminat untuk mengikuti lomba lomba dengan langkah mengikuti akun resmi Bank BPD Bali dengan centang biru dan mengirimkan hasil video lomba dengan menyertakan hashtag #BPDBali,” ungkap Wulandari.

Sementara Ketua Tim Penggerak PKK Kota Denpasar, Ny. Sagung Antari Jaya Negara, menyampaikan terima kasih kepada Bank BPD Bali atas dukungan dan kontribusinya dalam memeriahkan Denfest ke-16. Selain itu, ia berharap masyarakat dapat memanfaatkan berbagai promo yang diberikan oleh Bank BPD Bali selama ajang Denfest.

“Diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan mengunjungi Denfest bersama keluarga dan teman, menikmati hiburan serta kuliner dalam ajang Denfest” harap Sagung Antari Jaya Negara. (bp/luc)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!