Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pemerintahan

Tebar 20.000 Bibit Nila, ST Eka Sentana Banjar Sebelanga Gelar Lomba Mancing Berhadiah Motor

USIR STRES: Wakil Walikota Denpasar, Kadek Agus Arya Wibawa lepas ikan di aliran Tukad Badung, Minggu, 22 Mei 2022.

 

DENPASAR.Balipolitika.com– Lomba mancing air deras Sekaa Teruna Eka Sentana, Banjar Sebelanga, Kecamatan Denpasar Barat di aliran Tukad Badung, dibuka Wakil Walikota Denpasar, Kadek Agus Arya Wibawa, Minggu (22/5), kemarin. Tampak hadir Camat Denpasar Barat, Ida Bagus Made Purwanasara, Perbekel Desa Dauh Puri Kauh, Gusti Made Suandhi, kelihan, serta tokoh masyarakat banjar setempat.
Wawali Agus Arya Wibawa membuka lomba mancing yang ditandai dengan pelepasan ikan. Ia mengapresiasi lomba mancing tersebut. Ungkapnya selain menggali dana lomba mancing memberi ruang rekreasi dan edukasi lingkungan kepada generasi muda.

“Kegiatan ini di samping menjaga lingkungan dan kelestarian, khusunya aliran sungai juga memberikan ruang dan rasa rindu para pemancing mania yang selama pandemi ini menghadapi keterbatasan di berbagai kegiatan, serta penggalian dana dalam mendukung kreativitas anak muda Banjar Sebelanga,” ujar Arya Wibawa

“Kami atas nama Pemerintah Kota Denpasar dan juga pribadi mengucapkan selamat kepada ST Eka Sentana yang merayakan Hut ke-68. Semoga selalu jaya dan berwibawa,” ujarnya.
“Kegiatan ini dalam rangka penggalian dana sekaa teruna yang juga dirangkai dengan Hut ke 68 ST Eka Sentana,” ujar Ketua Panitia Lomba Mancing, Komang Budi didampingi Ketua ST Eka Sentana, Kadek Dwi Mahayana sembari menyebut peserta berjumlah 700 orang. Pemenang dinilai dari berat ikan. Sementara hadiah utama berupa 1 unit motor merupakan dorprize yang ditentukan lewat pengundian.
“Ikan yang dilepas dalam lomba ini adalah jenis ikan lele. Sedangkan untuk kelestarian dilepas ikan nila sebanyak kurang lebih 20.000 ekor. Selama kegiatan dimeriahkan dengan hiburan dan kuliner khas Banjar Sebelanga,” tutupnya. (lit/bp)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!