Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pemerintahan

Penataan Heritage Gajah Mada Segera Digenjot

DENPASAR, BaliPolitika.Com- Wakil Walikota, I Kadek Agus Arya Wibawa memimpin rapat koordinasi (rakor) percepatan realisasi pembangunan Kota Denpasar yang bersumber dari dana DAK (Dana Alokasi Khusus) dan dana lain di Ruang Praja Utama Kantor Walikota Denpasar baru-baru ini. Ia mengajak pimpinan OPD segera mengakselerasi dan merealisasikan pembangunan, baik dari dana DAK maupun dana lainnya. “Ada beberapa pembangunan fisik yang segera dapat digenjot yakni penataan kawasan heritage Gajah Mada, dan renovasi beberapa sekolah di Denpasar,” ujarnya.

Agus Arya Wibawa mengingatkan pimpinan OPD menerapkan prinsip kehati-hatian serta selalu koordinasi dan komunikasi. Sehingga harapan masyarakat dalam program pembangunan berjalan dengan baik dan sesuai peraturan perundang-undangan. Dalam percepatan renovasi sekolah karena berkaitan dengan pelayanan dasar bidang pendidikan. Begitu juga penataan kawasan heritage Gajah Mada karena merupakan ikon Kota Denpasar dengan rencana ke depan akan dilaksanakan kembali Denpasar Festival namun tetap memperhatikan perkembangan kasus Covid-19 serta tetap mengedepankan disiplin prokes. Begitu juga dengan penataan lingkungan yang ditangani Dinas PUPR.

“Langkah ini adalah salah satu upaya pemerintah daerah untuk mempercepat serapan anggaran dan pertumbuhan ekonomi dalam situasi pandemi Covid-19. Jika terdapat permasalahan teknis di lapangan bersama- sama kita carikan solusi dan kita akan lakukan koordinasi bersama baik dengan Pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Pusat,” ujarnya.

Kabag Administrasi Pembangunan, I Gede Cipta Sudewa Atmaja menyampaikan Denpasar mendapat dana DAK dan BKK dari Pemprov Bali yang dapat segera direalisasikan. “Dalam rakor ini juga telah dibahas bersama, langkah-langkah realisasi percepatan sesuai dengan arahan Walikota Wakil Walikota dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi pada masa pandemi saat ini,” ujarnya. (rls/bp)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!