Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pendidikan

Lulusan Kedokteran Unwar Di Atas Rata-Rata Nasional

DENPASAR, BaliPolitika.Com- Ujian Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (Sipenmaru) baru-baru ini digelar Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa (FKIK Unwar). Ujian ini dibagi menjadi dua tahap. Tahap pertama berupa tes psikologi dan tahap kedua berupa tes akademik dengan sistem CBT (Computer Based Test) di Gedung FKIK Unwar. Peserta yang mendaftar online sebanyak 291 orang dan peserta yang datang mengikuti tes psikologi sebanyak 220 orang.

Dekan FKIK Unwar dr. I Gusti Ngurah Anom Murdhana, Sp.FK., mengatakan minat calon mahasiswa baru menempuh pendidikan dokter di FKIK Unwar tahun ini mengalami peningkatan. Jumlah peserta yang mendaftar secara online pada gelombang I Tahun 2021 berjumlah 291 peserta. Pihaknya telah mengadakan tes psikologi untuk mengetahui minat, motivasi internal, dan kemampuan serta motivasi calon mahasiswa.

“Karena di kedokteran yang penting adalah motivasi internal, bukan motivasi atau dorongan dari orang tua. Dilihat dari pengalaman, jika tanpa motivasi internal, mahasiswa tersebut akan keteteran saat kuliah di kedokteran,” ujarnya.

Rincinya, tes kemampuan akademik dan tes kesehatan merupakan persyaratan nasional. Kedua tes diselenggarakan guna mengetahui dan memastikan si mahasiswa tidak ada cacat serta tidak menyalahgunakan narkoba. Bebernya, secara nasional Dikti menentukan daya tampung FKIK Unwar, yakni 150 orang. Tahun lalu diterima 137 mahasiswa dan tahun ini diharapkan 150 kuota terpenuhi.

Sementara itu, Rektor Unwar Prof. dr. Dewa Putu Widjana, DAP&E., Sp.ParK., mengatakan segala program yang dicanangkan oleh FKIK Unwar orientasinya adalah mutu. Dalam pelaksanaan pembelajaran, FKIK Unwar mengikuti rambu-rambu dalam kurikulum berbasis kompetensi. Apa yang digunakan sebagai indikator keberhasilan dan indikator mutu saat ini adalah kelulusan ujian kompetensi dokter. “Rata-rata kelulusan FKIK Unwar sudah mencapai diatas 93,7% dan ini dikatakan sangat membanggakan karena jauh di atas rata-rata nasional. Hal inilah yang juga dikatakan menjadi salah satu alasan lulusan SMA berminat mengambil pendidikan di FKIK Unwar,” ucapnya. (bp)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!