Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pemerintahan

Bupati Giri Prasta Sampaikan Penjelasan 3 Ranperda

Harap Sejahterakan Krama Badung

RAPAT PARIPURNA: Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta saat memberikan pemaparan dalam Sidang Paripurna di Ruang Sidang Utama Gosana Kantor DPRD Badung, Senin, 9 Oktober 2023. 

 

DENPASAR, Balipolitika.com- Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Badung dengan agenda penyampaian penjelasan Bupati Badung terhadap ranperda tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah, Ranperda tentang Penyelenggaraan Bangunan Gedung, dan Ranperda Kabupaten Badung tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2024 digelar di Ruang Sidang Utama Gosana, Kantor DPRD Badung, Senin, 9 Oktober 2023.

Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pimpinan dan segenap anggota DPRD yang memberikan dukungan dan kerja sama yang baik bersama Pemerintah Kabupaten Badung dalam melaksanakan berbagai program kerja pembangunan daerah di Kabupaten Badung.

“Pajak daerah dan retribusi daerah menjadi salah satu instrumen distribusi keadilan dan kesejahteraan ekonomi bagi masyarakat melalui upaya meningkatkan pelaksanaan tugas pemerintahan daerah, pembangunan serta pelayanan kepada masyarakat. Oleh karena itu, amanat undang-undang melalui desentralisasi fiskal diharapkan akan memungkinkan daerah memiliki ruang yang lebar untuk mengoptimalkan penerimaan pajak daerah dan retribusi daerah dan belanja daerah secara efektif, efisien, transparan, dan akuntabel,” ujar Bupati Giri Prasta.

Di sisi lain, menyikapi meningkatnya kegiatan pembangunan gedung di Kabupaten Badung, Bupati menyebut perlu diantisipasi dengan regulasi penyelenggaraan bangunan gedung yang selaras antara pengaturan administratif dan teknis sehingga proses pembangunan dan pemanfaatan bangunan gedung dapat berlangsung tertib dan terwujud bangunan gedung yang andal, serasi, dan selaras dengan lingkungannya.

“Perlu diaturnya tentang penerapan arsitektur Bali terutama gaya arsitektur tradisional di Kabupaten Badung sehingga penyelenggaraan bangunan gedung dan bangunan gedung yang ada nantinya dapat menunjukkan jati diri lokal dan tidak terlepas dari nilai-nilai kedaerahan yang ada,” jelasnya.

Kemudian terkait rancangan APBD Tahun Anggaran 2024, dikatakan Bupati bahwa seluruh substansi dari  rangkaian pembahasan dokumen dalam penyusunan APBD sampai dengan penetapan APBD terintegrasi dalam satu kesatuan sistem yang dikendalikan oleh kementerian dalam negeri serta terkoneksi pula dengan kementerian keuangan.

Dengan demikian, konsistensi dalam setiap tahapan pembahasan menjadi syarat mutlak dalam rangka transparansi dan akuntabilitas perencanaan dan penganggaran.

“Pendapatan dan belanja daerah pada rancangan APBD Tahun Anggaran 2024 dirancang sebesar Rp 8.326.262.761.978 meningkat sebesar Rp2.265.794.650.654 atau 37 persen dari APBD Induk Tahun Anggaran 2023 sebesar Rp6.060.468.111.324,” pungkasnya.

Turut hadir Ketua DPRD, para wakil ketua, dan seluruh anggota DPRD Kabupaten Badung, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Badung, Sekretaris Daerah Kabupaten Badung beserta seluruh Pimpinan Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Badung, Pimpinan Instansi Vertikal di Wilayah Kabupaten Badung, para Direksi Perusahaan Daerah Kabupaten Badung, dan para Tenaga Ahli DPRD dan Fraksi DPRD Kabupaten Badung. (bp)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!