Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pemerintahan

Cair, Giri Prasta Pastikan BLT PPKM Badung Sampai di Warga

Sasar 98.830 KK

CEK DAN RICEK: Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta mengecek BLT PPKM yang bersumber dari APBD Badung sampai ke masyarakat non penerima bantuan pusat.

 

MANGUPURA, BaliPolitika.Com- Masyarakat Badung beruntung dipimpin Bupati I Nyoman Giri Prasta. Saat kabupaten lain di Bali hanya mengandalkan bantuan pemerintah pusat dan hanya secuil yang dibantu kas daerah, Giri Prasta kembali menegaskan sebanyak 98.830 KK Badung yang tidak masuk Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Bantuan Sosial Tunai (BST), dan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLTDD) tetap bisa tersenyum. Seluruhnya tanpa kecuali akan menerima BLT APBD Badung senilai Rp 300 ribu per bulan atau Rp 29.649.000.000 (Rp 29,6 Miliar) untuk 98.830 KK..   

Tak sekadar berjanji, Senin (26/7/2021), Giri Prasta memantau langsung penyerahan Bantuan Langsung Tunai (BLT) PPKM Kabupaten Badung untuk Kecamatan Mengwi dan Abiansemal di BPD Cabang Mangupura Sempidi, Balai Banjar Taman Desa Darmasaba Abiansemal, dan BPD Cabang Abiansemal.

“Hari ini kita turun bersama Bapak Sekda, kawan-kawan DPRD, Camat, dan Perbekel untuk memastikan BLT Kabupaten Badung tersalurkan dengan baik. Untuk itu, program ini saya kawal betul agar bantuan itu sampai ke tangan masyarakat itu sendiri,” ujarnya. 

Giri Prasta tak datang sendirian. Ia didampingi DPRD Badung dapil Abiansemal Made Ponda Wirawan dan Putu Sekarini, Camat Abiansemal Ida Bagus Putu Mas Arimbawa, Camat Mengwi I Nyoman Suhartana, Lurah Lukluk Wisnu Bhayangkara, dan Perbekel Darmasaba Ida Bagus Surya Prabhawa.

Giri Prasta mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang memanfaatkan dengan baik bantuan tersebut. “Sekalipun tidak besar, rasa terima kasih masyarakat kepada kami selaku kepala daerah itu sangat luar biasa sekali dan kami pastikan ini akan bisa meningkatkan imun tubuh dari masyarakat,” ungkap Bupati.

Imbuhnya, mengacu regulasi tentang bencana, Giri Prasta menyebut bisa diklasifikasikan menjadi dua, yaitu bencana alam dan bencana yang diakibatkan oleh manusia. “Fungsi dari BTT digunakan saat ada bencana. Oleh karena itu, di Kabupaten Badung sudah dipastikan memberikan bantuan kepada seluruh KK di luar dari bantuan Kemensos dan Kemendes kepada yang terdampak pandemi Covid-19,” tandasnya. (tim/bp)

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!