Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pendidikan

Dosen MIPA Unud Pamer Kamus Basa Bali Digital di Senastek 2022

RAWAT BAHASA IBU: Cokorda Rai Adi Pramartha, S.T., M.M., Ph.D., dosen Prodi Informatika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Udayana mencuri perhatian di SENASTEK IX Tahun 2022. 

 

DENPASAR, Balipolitika.com Cokorda Rai Adi Pramartha, S.T., M.M., Ph.D., dosen Prodi Informatika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Udayana mencuri perhatian di SENASTEK IX Tahun 2022. 

Sosok yang menyelesaikan studi doktoral di University of Australia itu memaparkan materi berjudul Developing Semantic Ontology for Practical Digital Balinese yang merupakan skema penelitian kerja sama dengan luar negeri dengan University of Sydney.

Dalam pemaparan materinya, Cokorda Rai, Ph.D., menjelaskan temuan penelitiannya membuat sebuah kamus praktis khususnya Bahasa Bali yang bisa digunakan masyarakat.

Menurutnya saat ini umumnya generasi muda yang sedang mengenyam bangku sekolah (SD, SMP, dan SMA) paling khawatir apabila dihadapkan pada pelajaran Bahasa Bali selain mata pelajaran yang lain.

Menurut Cokorda Rai, Ph.D., tujuan dibuatkannya kamus ini teruntuk masyarakat khususnya generasi muda atau anak-anak mencari informasi terkait Bahasa Bali di internet, karena sejauh ini sumber informasi terkait Bahasa Ibu orang Bali masih sangat minim.

Dengan terealisasinya project kamus Bahasa Bali ini diharapkan dapat meningkatkan minat belajar anak khususnya dalam mata pelajaran Bahasa Bali.

Cokorda Rai baru pertama kali mengikuti kegiatan SENASTEK IX Universitas Udayana. Kesan-kesan yang disampaikan yaitu pertama fasilitas conference yang disiapkan sangat bagus.

Kedua, pelaksanaan kegiatan yang profesional dan waktu pelaksanaan presentasi sangat on – time, dan LPPM sudah jauh-jauh hari menyampaikan informasi waktu pelaksanaan kegiatan dan semuanya berjalan secara tepat waktu yaitu tepat pukul 08.00.

Hal yang paling dirindukan dari pelaksanaan kegiatan secara offline adalah pertemuan dengan teman-teman atau kolega karena tahun sebelumnya SENASTEK dilaksanakan online serta untuk harapan kedepannya agar dipertahankan kinerja yang sangat profesional ini dalam kegiatan SENASTEK. (bp/Unud.ac.id)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!