Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Politik

Sah, Pro Jokowi Bali Dukung Capres Prabowo Subianto

Ganjar Pranowo di Posisi Wapres

PRABOWO MAKIN KOKOH: Ketua DPD Projo Bali I Gusti Agung Ronny Indra Wijaya (sedang membaca) dalam konferensi pers “Konferda Projo” di Denpasar, Minggu, 13 Agustus 2023. 

 

DENPASAR, Balipolitika.com- Minggu, 13 Agustus 2023 menjadi hari yang menegangkan bagi Capres Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Ganjar Pranowo.

Bagaimana tidak was-was, PDI Perjuangan yang di Pemilu 2019 meraih suara 27.053.961 (19,33 persen) dan baru berkoalisi dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) peraih 6.323.147 suara (4,52 persen) dipastikan akan dikeroyok oleh Partai Gerindra (17.594.839/ 12,57 persen) yang mendapat dukungan Partai Golkar (17.229.789/ 12,31 persen), PKB (13.570.097/ 9,69 persen, dan PAN yang meraih 9.572.623 (6,84 persen) suara menyongsong Pemilihan Presiden (Pilpres) 14 Februari 2024.

Mengacu hasil Pileg 2019, di atas kertas, koalisi PDIP dan PPP yang mengumpulkan 33.377.108 suara kalah telak dibandingkan koalisi Gerindra, Golkar, PKB, dan PAN yang mengumpulkan 57.967.348 suara.

Adapun parpol lainnya, yakni NasDem (12.661.792/ 9,05 persen), PKS (11.493.663/ 8,21 persen), dan Demokrat: 10.876.507/ 7,77 persen sejauh ini mendukung capres lain, yakni Anies Rasyid Baswedan.

Dalam posisi unggul telak 57.967.348 berbanding 33.377.108 suara, Prabowo Subianto juga dipastikan mendapatkan suntikan dukungan dari Relawan Joko Widodo, yakni DPD Pro Jokowi Provinsi Bali.

Ketua DPD Projo Bali I Gusti Agung Ronny Indra Wijaya dalam konferensi pers serangkaian “Konferda Projo” di Denpasar, Minggu, 13 Agustus 2023, menegaskan DPD Projo (Pro Jokowi) Bali mengusulkan agar Prabowo Subianto berpasangan dengan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

“DPD Projo Bali mengusulkan Bapak Prabowo sebagai calon presiden dan Bapak Ganjar Pranowo sebagai calon wakil presiden di Pemilu 2024,” ujar Gung Ronny- sapaan akrab I Gusti Agung Ronny Indra Wijaya.

Projo Bali menekankan punya alasan mengapa mendukung Prabowo sebagai capres 2024 yang pada 2019 lalu menjadi lawan Jokowi.

Gung Ronny menyebut Indonesia perlu pemimpin yang tegas dan berani.

“Kita butuh pemimpin yang tegas, yang berani, dan untuk melanjutkan semua program-program,” kata dia.

Gung Ronny juga menegaskan pengusulan nama capres tersebut murni keputusan Projo Bali dan tidak ada campur tangan pihak lain.

“Kami Projo Bali tidak ada pesanan dari mana pun. Projo Bali berbicara selaku Projo Bali. Jadi, kami butuh pemimpin yang tegas dan berani,” paparnya.

Tegas Gung Ronny, Projo Bali punya keyakinan tinggi terhadap Prabowo untuk menjadi capres.

Disinggung soal pemilihan Ganjar Pranowo sebagai cawapres pendamping Prabowo, Gung Ronny menjawab Gubernur Jawa Tengah tersebut selama ini dinilai dekat Projo Bali.

“Karena kedekatan kami sebagai sahabat (dengan Ganjar, red),” terangnya.

Ronny menyebut Projo Bali bakal terus mengawal hasil Konferensi Daerah (konferda) hingga Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Projo Oktober 2023 mendatang.

“Jadi Projo ini milik Indonesia, bukan milik warna,” tutupnya. (bp)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!