Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pendidikan

Dinkes Kabupaten Sumba Barat Daya Lakukan Audiensi ke FK Unud

Tingkatkan Layanan Kesehatan, Dinkes Kabupaten Sumba Barat Daya Lakukan Audiensi ke FK Unud

 

DENPASAR Balipolitika.com- Fakultas Kedokteran Universitas Udayana menerima kunjungan audiensi dan penjajakan kerjasama dari Dinas Kesehatan Kabupaten Sumba Barat Daya, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Rombongan dipimpin oleh IGA Putri Astuti, SKM (Kabid Kesmas), Cornelis Dwiguna Bolo, SKM (Perencana Ahli Muda), dan Kherubim Vinsensius Rato, SE (Analis Perencanaan) dan disambut oleh Dekan FK Unud, Prof. Dr. dr. Komang Januartha Putra Pinatih, M.Kes, didampingi Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Informasi, Prof. dr. I Md. Ady Wirawan, M.P.H., Ph.D, yang bertempat di Ruang Dekan, Gedung FK Unud Denpasar, Kamis, 7 Desember 2023.

Dalam sambutannya IGA Putri Astuti SKM (Kabid Kesmas) menyampaikan terimakasih sudah menyambut rombongan Dinas Kesehatan Kabupaten SBD dan memberikan kesempatan untuk menjalin kerjasama penempatan dokter residen di Kabupaten SBD. Terkait dengan hal tersebut, Prof. Januartha dan Prof. Ady menyampaikan bahwa FK Unud siap menjalin kerjasama untuk mendorong peningkatan kualitas layanan kesehatan di Kabupaten Sumba Barat Daya melalui penempatan beberapa dokter residen pada periode yang akan datang.

Kunjungan ini turut serta diikuti oleh dosen dari Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat FK Unud yaitu Ngakan Putu Anom Harjana, SKM., M.A, dosen dari Program Studi Spesialis Anestesiologi dr. Pontisomaya Parami, SpAn, MARS, FIC, dan dosen dari Program Studi Spesialis Ilmu Kesehatan Anak dr. Ni Nyoman Metriani Nesa, M.Sc.,Sp.A. (dp/Unud.ac.id)

 

Berita Terkait

Baca Juga
Close
Back to top button

Konten dilindungi!