Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Pemerintahan

Tak Kunjung Padam, Jaya Negara Harap Suntik Air Berlanjut

SEKALA-NISKALA:  Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara saat menerima kunjungan Sekjen Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Bambang Hendroyono guna meninjau penanganan kebakaran TPA Suwung, Sabtu, 21 Oktober 2023.

 

DENPASAR, Balipolitika.com- Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara menerima kunjungan Sekjen Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Bambang Hendroyono guna meninjau penanganan kebakaran TPA Suwung, Sabtu, 21 Oktober 2023.

Hal tersebut dilaksanakan guna memastikan penanganan kebakaran tersebut telah berlangsung optimal.

Tampak hadir mendampingi Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa, Sekda Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana, Kepala BPBD Provinsi Bali, I Made Rentin serta instansi terkait lainya.

Dalam arahannya, Sekjen Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Bambang Hendroyono menjelaskan, Kementerian KLHK bertanggung jawab atas musibah kebakaran di TPA Suwung. Dimana, Kementerian KLHK menyampaikan keprihatinan dan dukungan agar musibah ini dapat ditangani dengan optimal.

“Kita ingin Bali tetap terlihat, hal ini utamanya dalam konteks lingkungan,” ujarnya.

“Kami atas nama Menteri LHK akan terus memberikan support atas kejadian ini, dimana langkah yang sudah berjalan, menjadi tantangan untuk penguatan kedepan,” imbuhnya

Pihaknya mengajak semua pihak yang hadir untuk berada dalam satu kesatuan gerak dan langkah dalam penanganan kebakaran ini. Sehingga apa yang telah dikerjakan selama ini dapat mendukung optimalisasi penanganan musibah kebakaran ini hingga tuntas.

“Ini merupakan komitmen Kementerian LHK untuk berada dalam satu gerakan yang sama, karena Bali merupakan wajah indonesia,” ujarnya

“Dan kami menginstruksikan Tim KLHK yang tergabung dalam Manggala Agni agar terus melanjutkan tugas dalam mengoptimalkan penanganan musibah kebakaran ini,” imbuhnya. (bp)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!