Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Politik

288.060 Perempuan Bali Tak Nyoblos di Pilpres 2024

GOLONGAN PUTIH: Suasana pencoblosan di Tempat Pemungutan Suara (TPS), Rabu, 14 Februari 2024 di Pulau Dewata, Bali.

 

DENPASAR, Balipolitika.com- Tercatat lebih banyak nyoblos dibandingkan pemilih laki-laki di 12.809 Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pilpres, Rabu, 14 Februari 2024, ternyata masih banyak pemilih perempuan di Bali yang tidak menyalurkan hak suaranya, yakni sebanyak 288.060 orang.

Mengacu data kehadiran pemilih di TPS, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bali, I Dewa Agung Gede Lidartawan didampingi Komisioner KPU Bali I Gede John Darmawan dan Anak Agung Gede Raka Nakula merinci total pemilih perempuan di Bali di Pilpres dan Pileg 2024 sebanyak 1.663.061 orang sementara yang menggunakan hak pilihnya sebanyak 1.375.001.

Dari total jumlah pemilih yang hadir ke tempat pemungutan suara (TPS) serta jumlah suara sah dan tidak sah, yakni sebanyak 2.740.692 lembar, jumlah pemilih perempuan di Bali berkontribusi sebanyak 50,17 persen.

Jumlah dimaksud terdiri atas daftar pemilih tetap (DPT) yang hadir ke TPS pada Rabu, 14 Februari 2024 sebanyak 2.704.450 orang.

Daftar Pemilih Tambahan (DPTb), yakni daftar pemilih yang terdaftar dalam DPT di suatu TPS yang karena keadaan tertentu pemilih tidak dapat menggunakan haknya untuk memilih di TPS terdaftar dan memberikan suara di TPS lain sebanyak 17.496 orang. 

Terakhir, DPK atau daftar pemilih khusus, yakni status bagi warga yang memiliki hak untuk memilih dalam pemilu namun terkendala karena datanya tidak masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT) dan daftar pemilih tambahan (DPTb) sebanyak 18.746 pemilih.

“Sesuai data pengguna hak pilih laki-laki tercatat sebanyak 1.365.691 orang atau 49,83 persen dan pengguna hak pilih berjenis kelamin perempuan sebanyak 1.375.001 atau 50,17 persen sehingga total pengguna hak pilih di Pemilu Serentak, Rabu, 14 Februari 2024 sebanyak 2.740.692 orang,” jelas I Dewa Agung Gede Lidartawan. 

Khusus Pilpres 2024 di Bali, rincinya suara Prabowo-Gibran sebanyak 1.454.640 suara, disusul pasangan Ganjar-Mahfud 1.127.134 suara, dan pasangan Anies-Muhaimin 99.233 suara.

“Jumlah pemilih yang tercatat pada daftar pemilih tetap (DPT) di Provinsi Bali sebanyak 3.269.516 orang. Dari angka DPT tersebut, jumlah yang menggunakan hak pilihnya sebanyak 2.704.450 orang. Ada sebanyak 17.496 orang yang menggunakan hak pilihnya dari daftar pemilih tambahan (DPTb), serta ada 18.746 orang yang menggunakan hak pilihnya dari daftar pemilih khusus (DPK),” bebernya. (bp/ken)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!