Informasi: Rubrik Sastra Balipolitika menerima kiriman puisi, cerpen, esai, dan ulasan seni rupa. Karya terpilih (puisi) akan dibukukan tiap tahun. Kirim karya Anda ke [email protected].

Politik

GPS: Hanya Giri Prasta yang Pantas Pimpin Bali

DULANG MANGAP: Cuplikan video GPS saat berpidato pada Selasa, 16 April 2024. (Sumber: YouTube)

 

BADUNG, Balipolitika.com Ketua Jagabaya Dulang Mangap, Gede Pasek Suardika (GPS) menegaskan dirinya mendukung I Nyoman Giri Prasta untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bali 2024.

Pandangan ini ditegaskannya dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-7 Dulang Mangap, Minggu, 14 April 2024.

“Beliau (Giri Prasta, red) dirasakan kepemimpinannya di seluruh Bali. Di Dulang Mangap dados (bisa, boleh, red) beda pilihan, tetapi tiang (saya, red) berharap untuk kepentingan Sameton (saudara, red) Pasek dan demi Bali ke depan jangan sampai salah pilih Calon Gubernur,” ungkap GPS dikutip pada Kamis, 18 April 2024.

GPS mengatakan haram hukumnya bagi Sameton Pasek memilih pemimpin Bali yang membubarkan Sekolah Bali Mandara lantaran terbukti mengubah nasib sekaligus mengangkat ratusan siswa super miskin di seluruh penjuru Pulau Dewata,

Selain itu, ia juga menjelaskan tidak pernah seterbuka ini jelang Pilkada Bali 2024.

Bebernya, ketika ada trah Pasek yang memenuhi kualifikasi dengan menelorkan program bagus, maka patut mendapat dukungan seperti kala mendukung Made Mangku Pastika (Gubernur Bali 2008-2018).

“Giri Prasta pemimpin sejati. Sinampura (mohon maaf, red) saya belum pernah seterbuka ini. Dari kacamata saya melihat, hanya Beliau yang pantas memimpin Bali ke depan,” pungkas GPS. (bp/gk)

Berita Terkait

Back to top button

Konten dilindungi!